Jumat, 04 Februari 2011

Ujian “KEMAUAN” dari Allah…

Masalah sering datang dalam hidup kita, masalah keuangan, studi, persahabatan, dan banyak hal lain pula yang berbeda-beda dialami setiap orang. Semua orang pasti memiliki masalah, dari yang kecil hingga besar yang terkadang seolah-olah tak ada jalan keluarnya. Terkadang kita terlalu pendek berfikir, sepertinya masalah yang dihadapi tak ada lagi jalan keluarnya, menganggap bahwa ini adalah akhir dari segalanya. Hal ini pula mengapa kejadian bunuh diri semakin meningkat akhir-akhir ini. Data WHO 2009 mengatakan bahwa setiap 40 detik ada satu orang yang mati karena bunuh diri di suatu tempat di dunia ini. Bayangkan! Saat teman-teman baru membaca artikel ini selama 5 menit, sudah ada sekitar 7 orang yang mati karena bunuh diri. Semua itu karena masalah yang sedang dihadapi.

Mari kita renungkan sejenak…(Al Baqarah 286)


Artinya: Allah tidak akan membebani seseorang kecuali sepadan dengan kemampuannya. Bagi seseorang, pahala yang ia buat dan baginya pula dosa yang ia buat. Wahai Tuhan kami janganlah kami disiksa karena kami lalai atau keliru. Ya Tuhan kami, jangan engkau bebankan kami kepada beban yang berat, sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami.Dan janganlah pula kau bebankan kepada kamisesuatu yang tidak mampy kami lakukan. Maafkanlah dan ampunilah serta kasihanilah kami. Engkau pelindung kami. Tolonglah kami menghadapi orang-orang yang kafir.

Ujian dari Allah siapa yang tak pernah merasakannya? Namun dari ayat di atas, Allah juga telah berjanji bahwa ujian yang diberikan tak akan melebihi kemampuan kita. Lalu mengapa kita harus takut ketika masalah menghadang? tantanglah dunia ini, dan apa yang kita hadapi tak akan lebih besar dari kemampuan kita. sesuai Janji Allah.

Sebenarnya bukan “KEMAMPUAN” kita yang sedang diuji, namun “KEMAUAN” kita lah yang sedang diteliti melalui eksperimen Allah. Kemauan untuk berusaha menghadapi masalah dan melewatinya.

Dengan Semangat setinggi langit, Kekuatan ultramen dan Keyakinan ketika ada "Kemauan" insyaAllah akan dibukakan jalan. Mari kita tantang dunia ini teman-teman. Praktikum yang padat dengan cobaan inhalnya, tutorial dengan sensasi adu berpendapat, dan kuliah dengan ujian kantuknya, serta tugas-tugas dengan segala kesulitannya. Semua tak akan lebih besar dari “kemampuan” kita karena yang sebenarnya sedang diuji adalah “kemauan” kita. Semangat…

*Untuk Seluruh Mahasiswa kedokteran*


Tidak ada komentar:

Posting Komentar